Situs
Riolit Bukit Tunggua

Kab. Lima Puluh Kota, Sumatera Barat
Koordinat : 0.018843 LU, 100.492997 BT

Informasi Data Warisan Geologi

Situs Riolit Bukit Tunggua

   © 2016-2023  GeoHeritage | Geologi Indonesia | Badan Geologi | KESDM

Batuan:
Batuan beku Riolit dan endapan piroklastik hasil aktifitas vulkanik di sekitar lembah Maek. Batuan Riolit sebagai penyusun utama tubuh Bukit Tunggua. Endapan piroklastik di sekitar bukit, dengan tebal 10 – 15 meter, didominasi material tuf gelas dan batuapung, serta setempat dijumpai fragmen arang kayu.

Bentang Alam:
Kerucut vulkanik terisolir, atau bukit terisolir yang dikelilingi oleh lembah Maek yang tersusun atas batuan berumur lebihtua.

Hasil Identifikasi

NILAI TERKEMUKA:
Mempunyai nilai terkemuka berupa kerucut vulkanik yang dikelilingi oleh lembah.

BANYAK MAKNA:
Mempunyai makna ilmiah dan estetika.

ANEKA FUNGSI:
Mempunyai fungsi sebagai artefak sejarah bumi di Zaman Kuarter.

PEMBANDINGAN:
Lokal

PEMANFAATAN:
Ilmu Pengetahuan
Pendidikan

0x

Disukai

1167x

Dikunjungi