Batuan:
Produk dari Kawah Sikidang ini berupa lava jenis andesit, endapan piroklastik dan Breksi vulkanik dengan karakteristik sortasi buruk, kemas terbuka, kebundaran yang tergolong angular - subrounded, komponen berupa fragmen brangkal - kerikil dari batuan beku andesit, matriks tuf, dan semen tidak karbonatan. Terdapat pula kenampakan sulfur dan mineral lempung ubahan hasil dari proses hidrotermal menjadi klorit, monmorilonit, dan illite. Litologi penyusun lokasi ini merupakan bagian dari Satuan Batuan Gunungapi Dieng bagian tengah.
Struktur Geologi:
Struktur regional yang mempengaruhi kemunculan Kawah Sikidang adalah struktur yang berarah Baratlaut - Tenggara.
Bentang Alam:
Bentang alam Kawah Sikidang merupakan kawah aktif yang terbentuk dari letusan gunung berapi di Kompleks Vulkanik Dieng. Kompleks Sikidang ini terdiri dari
a.Kumpulan dari kawah aktif yang sering berpindah – pindah,
b.Telaga air panas dengan air yang selalu mendidih,
c.Semburan lumpur dan asap dari dasar kawah.
Bentang alam Kawah Sikidang meliputi Desa Bakal dan Desa Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara.