Situs
Gua Lalay

Kab. Lebak, Banten
Koordinat : 6.97926 LS, 106.323 BT

Informasi Data Warisan Geologi

Situs Gua Lalay

   © 2016-2023  GeoHeritage | Geologi Indonesia | Badan Geologi | KESDM

Formasi:
Formasi Citarate

Batuan:

Batuan pada lokasi ini tersusun atas batugamping klastik dengan warna putih kekuningan, mengandung fosil foraminifera,  secara regional termasuk dalam Anggota Formasi Citarate berumur Miosen Awal.



Bentang Alam:

Situs ini merupakan bentang alam karst dengan banyak mulut gua dan lorong gua yang bertingkat. Salah satu mulut gua dialiri oleh sungai bawah tanah yang masih aktif. Gua ini memiliki panjang mencapai ± 2 km dan memiliki ornamen berupa stalaktit, stalagmit, dan pilar. 



Hasil Identifikasi

BANYAK MAKNA:

Mempunyai banyak makna:

1) Dari aspek ilmiah sebagai rekaman dan bukti pertumbuhan batugamping Formasi Citarate setelah pengangkatan Kubah Bayah;

2) Dari aspek estetika berupa keindahan gua batugamping dengan ornamen stalaktit, stalagmit, dan pilar; dan 

3) Lokasi ini juga berpotensi mendukung rekreasi di Gua Lalay 

ANEKA FUNGSI:

Mempunyai aneka fungsi, antara lain:

1) Bentang alam khusus berupa keterdapatan bentang alam karst karst dengan keindahan gua beserta ornamennya seperti stalaktit, stalagmit, dan pilar; dan

2) Pendukung ekologi kekayaan hayati di kawasan karst.


PEMBANDINGAN:
Lokal

PEMANFAATAN:
Ilmu Pengetahuan
Pendidikan
Pariwisata

0x

Disukai

399x

Dikunjungi